Selasa, 26 November 2013

Work Hard Play Hard

Setelah melakukan kerja keras, di hari terakhir yaitu tanggal 18 November, gw memilih untuk tidur sampe siang.. ngorok sejadi-jadinya dan istirahat sebanyak-banyaknya. Dan, karena kami ingin menikmati fasilitas hotel, maka kami pun memilih untuk berenang. Well, airnya gak begitu bersih sih, Tp ya hajar aja, toh gw juga pada belom mandi ini. Wkwk..

Ada beberapa hal yg menjadi bahan ceng-cengann dimari. Diantaranya adalah temen gw yang duduk di pinggir kolam dulu, abis itu nyiramin air di badan dikit-dikit 'joon, lo biasa mandi di kali yah?!" treak ana-anak. Sementara gw, karena gw gak bisa berenang, gw pegangan ke pinggir daaan "Lo ngapain jalan? Benerang woy, malah jalan dikolam" rrr

Pas pulang, kita diajak makan siang dulu sama si Bos. semua langsung dengan tegas menolak. well, itu mah yang ada meeting lagi. Temen gw langsung update status dengan kata-kata "Kami Butuh Outing, Bukan Meeting" wkwkwk.. keras Joooon.. akhirnya kita ngarah ke Lembang. Naik terus, dan mobil gran max nya rada gak enak ngankat. Sampe di Lembang, perjalanan lanjut terus ke arah tangkuban perahu. Jalannya sih sepele ya. Tapi kondisi mobilnya gak enak. Udah diinjek dalem-dalem tapi tenaganya kayak udah gak kuat. Alhasil, gw ketinggalan rombongan. Pas di pertigaan masuk ke tangkuban perahu atau enggaknya, gak jelas. Akhirnya kita putusin untuk masuk



Biaya masuknya 1 orang 13rb. Sementara untuk mobil 10rb.. pas kita udah masuk, udah pertengahan, kita baru dapet kabar kalau jangan masuk tangkuban perahunya. Ketek..tapi alhamdulillah karena kesalahan kami, anak-anak jdnya itu masuk ke tangkuban perahu. Hohoho..




Karena terakhir gw ke tangkuban perahu adalah pas SD, jd wajar kalo gw sangat sangat semangat buat jalan-jalan di mari. Gw udah memberi ekpektasi yang tinggi mengingat ini merupakan salah satu wisata andalan Jawa Barat. Pas masuk itu Dikanan kiri hutan semua. Asri banget.. jalannya nanjak dan cukup berkelok.

Dan saat tiba dipuncak, ekpektasi tinggi gw agak kurang.. well, gw gak mau munafik, lebih bagus kawah putih daripada tangkuban perahu. Hehe.. kawah tangkuban perahu banyak pasirnya. Keliatan banget kalo baru meletus. Sementara itu juga viewnya bisa dibilang cuma kawahnya aja. Emang sih masih ada pemandangan hutan di salah satu sisi nya. Tapi gimana yah, agak kurang aja gitu..





Ada beberapa lokasi yang udah sedikit terlalu buatan. Bagus sih, tapi sedikit mengurangi nilai ke asriannya menurut gw.. ya walo begitu, kita mah tetep aja foto2. Haha..



Well, itu aja dulu sih tulisan gw soal kerjaan ini. Agak random ya? Mungkin.. udah terlalu lama juga gak aktif nulis blog. Ahaha..

Kamis, 21 November 2013

Sengsaranya Kerja Serabutan



Baru-baru ini kantor gw ngadain sebuah kontes audio mobil. Kontes yang diadakan di Bandung ini merupakan grand final setelah diadakan di beberapa kota sebelumnya. Ada berapa jumlahnya? Well, gw lupa. Tapi bagi gw, ini adalah untuk pertama kalinya.

Gw sering denger sih kalo kontes ini merupakan ajang perang. Makanya gw males ikut. Tapi karena tuntutan tugas, gw harus buktiin kalo gw pun sanggup melakukannya. Gw kebetulan hanya ikut rapat terakhir. Jadi secara keseluruhan, gw gak ngerti ni acara. Gw cuma dikasih tahu dimana pos gw dan apa aja yang harus gw liput. Terdengar sederhana memang, tapi sekali lagi, ini merupakan ajang perang.




Ini salah satu yan kudu dipasang 


Berangkat di hari Jumat tanggal 15 November. Gw dikasih tahu jam 9 Cabut. Tapi ternyata jam setengah 11 baru berangkat. Gw di Suruh buat bawa mobil gran max. Pas gw mau bawa, rasanya gimana gitu. Ban belakang kempes, bensin udah kedap-kedip (dan bahkan supir kantor bilang kedap-kedip udah sejak 2 hari yang lalu. Dia pun bilang "gw ragu ni mobil bisa sampe ke pom bensin) dan tarikannya rada-rada gak enak.

Dengan diiringi doa, gw bawa mobil langsung ke pom bensin. Belum ada 500 meter, suara mesinnya udah gak enak minta dikasih minum. Siap-siap dorong dah ini. Haha.. tapi alhamdulillah, Tuhan berkendak lain. Mobil bisa sampe ke pombensin dengan Selamat sentosa.

Gw gak tahu sih di KM berapa, tapi suara mobil makin gak enak. Ada suara 'ngik-ngik' dari ban.Pas di tol cipularang, kita ngecek ban dan ternyata bocor. Tambel ajah langsung. Setelah nambel ternyata gak ilang lho suaranya. Mana ujan deres naujubilah. Jarak pandang berkurang drastis. Pas sampe Bandung, banjir pula! God!
Belum sempat ke hotel ato ngapa2in, kita langsung urus soal perlengkapan acara.. yang gw kaget ternyata meski yang pasang tenda itu tukang, tapi yg pasang banner, spanduk dan wall of fame itu ternyata kita sendiri. Jadilah gw manjat-manjat tiang. Sayang, gw ngeri 'mas, gw takut mas, gw turun yak.." dan akhirnya rekan gw yang ngelanjutin.


Kuliah 5 tahun, kerjanya cuma nempel nama dan plat mobil di basement 

Adzan subuh, kita baru Cabut ke hotel. Sumpah, remek mampus badan. Sayang, acara masih belum mulai..

***
Tanggal 16 novembernya, gw ma temen-temen sekamar ke venue belakangan. Belajar dari pengalaman sebelumnya, sarapan harus dilakukan karena bisa gak makan sampe tengah malem. Dan ternyta bener lho, buat kencing aja kudu pamit dulu! Ada sekitar 190 mobil yang harus diatur, difoto dan diwawancara. Boro-makan, minum aja susah. Bahkan gw baru bisa hubungi cewek gw setelah agak sore.

penjurian 

ihari ini juga terasa perang pawangnnya. Dari cerah, mendung, ujan, cerah lagi. Katanya sih acaranya bentrok ma acara dari pemerintah. Jadi mungkin pawang disana msh lebih jago dan banyak kali yah? Tapi alhamdulillah, acaranya berjalan dengan lancar. Acara juga selesai ontime sektar jam 10 malem.
Dihari kedua, gw bangun lebih pagi. Bantuin loading mobil (baca: jadi tukang parkir). Dan masih jaga di pos gw. Ada beberapa mobil yang miss, tapi msh dalam porsi yang lumayan. Soalnya adalah, cuaca gak secerah hari sebelumnya. Acara sempat berhenti pas ujan gede. Uniknya, ujannya gak terlalu lama, tapi anginnya parah. Malah pas gw liat langit, awan kayak berbentuk lingkaran. Cerahnya hanya di venue tempat acara gw. Haha..
Mobil-mobilnya 

Siang lagi-lagi gak makan. Cuma alhamdulillah, snack pagi para juri gak abis. Meski takut basi, tapi karena laper parah, gw tetep makan aja.. mau gimana, drpd gak makan sama sekali? Itu juga makanya diem2. Maklum, itungannya nyolong. Hehe..
Pas pembagian hadiah, agak gak enak sih sama temen gw yang jadi MC. Cuma gara-gara nge MC-innya kurag bagus, dikata2innya rada nyelekit. Cuma gw rasa sih wajar kalo gak bagus. Kan bukan job desknya. Kalo mau bagusnya sewa mc professional yak? Hehe..
***
Hari ketiga, terakhir, hari Senin, gw tidur ampe siang. Berenang dulu di hotel. Pokoknya istirahat. Sayang, gw gak langsung pulang. Anak2 ngajak jalan2 dulu. Dan akhirnya ke tangkuban perahu. Hehe.. sampe Jakarta jam setengah 8. Alhamdulillah mobilnya sanggup nanjak. Haha.

Untuk hari keempat, nanti gw bikin di psotingan berikutnya. Mungkin. Sekali lagi, mungkin. Haha
Note: apabila ada yang tersinggung akan tulisan ini, mohon maaf dan mohon dimaklumi. Ini cuma cerita seorang pegawai biasa.
Foto: bosmobil.com

Senin, 16 September 2013

Kalap Di SUGBK

setiap orang pasti punya cita-cita dan keinginannya sendiri-sendiri. kadang cita-cita, mimpi ataupun keinginananya terdengar konyol, bodoh atau bahkan egois. namun itu adalah hal yang biasa bukan? dan gw juga punya 1 keinginan yang konyol. keinginan tersebut adalah nginjek rumputnya lapangan bola Stadion Utama Gelora Bung Karno.



Iyah, nginjek.. sederhanakan? bahkan cenderung konyol. tapi itulah yang emang gw inginkan. sampai-sampai gw punya rencana untuk ikut kampanye pemilu tahun depan yang pastinya akan menggunakan SUGBK demi bisa nginjek lapangan ini. hahaha

tapi alhamdulillah, ambisi gw yang satu itu udah tercapai. iyap! gw akhirnya bisa nginjek tuh lapangan bola. hehehe.. kok bisa? well, gw sebenarnya sih gak nyangka. pas acara test drive salah satu brand mobil, mereka ternyata udah menyiapkan mobilnya untuk sesi pemotretan di SUGBK. bukan cuma diluarnya, namun masuk kedalam.



dan GILAK!!! gw udah berasa jadi anak kecil lagi. gw masuk abis itu loncat-loncat di rumput sambil bilang "AKHRNYA GW NGINJEK RUMPUTNYA GBK!!!!". gak cuma loncat-loncat tapi gw juga lari-larian. pas di gawang, gw juga melakukan ritual gw kalo lagi jadi kiper, pukul mistar gawang. hahaha



gw gak mau munak, disana aku lebih banyak mainnya daripada kerjanya. persetanlah dengan mobil yang udah disediakan, aku justru lebih tertarik dengan bola yang juga disiapkan pihak penyelenggara untuk penambahan kesan olah raga pada kegiatan itu. jujur, aku gak peduli. hahaha..



uniknya, ini gak cuma aku aja yang melakukannya. wartawan lain juga banyak yang kalap. pada main bola semua. bahkan pemimpin perusahaan mobil yang biasanya jaim pun juga ikut-ikutan main dan gak ikutan acara pemotretan. hahaha



kalap, mungkin itu adalah kata yang tepat untuk menunjukkan kondisi aku. aku bawa bola yang ada ke depan gawang trus nendang didepan garis gawang dan kemudian teriak "GOOOOOL" sambil lari-lari kayak pemain yang baru cetak gol. berbagai pose gw lakukan hanya untuk pelampiasan napsu gw akan GBK. haha



sesaat kemudian, gw lihat berkeliling dan berpikir, "Jadi ini tho yang selama ini dilihat oleh para pemain". ya gw coba untuk melihat dari sudut panda pemain kala berlaga di stadion in untuk membela nama klub dan bangsanya. pasti berat.

gw juga liat sektor 13 dan sektor 14 dimana untuk pertama kalinya gw nonton bola disini. keliatan jauh...dan kini, gw berdiri sebagai orang yang dibawah.bukan sebagai orang yang hanya menonton dari atas, tapi juga yang menyamaikan pesan. bukan sebagai orang yang hanya berteriak memberi semangat, namun sebagai orang yang diam, mengetik berita untuk masyarakat.

gw berbeda sekarang, tapi gw masih pengen lebih dan gw tahu, gw bisa lebih dari ini. di SUGBK, gw seperti diajak untuk lebih banyak merenung, bersyukur dan bersenang senang atas apa yang sudah gw miliki saat ini.. ahahaha... gak boleh ada lagi penyesalan, karena semua udah ada jalannya bukan?

Dan saat gw menulis ini, gw baru sadar kalau gw udah kena kekuatan magis SUGBK. seperi diajak flashback menjadi anak kecil, melihat keberhasilan dan kegagalan yang udah dicapai sampai cita-cita kedepan. Hahaha

Jumat, 21 Juni 2013

Simulasi Menjadi Orang Tua

Pekerjaan gw kadang menyenangkan, kadang menyebalkan. Menyebalkan adalah kala gw jadi terlalu sibuk. Bahkan cewek gw selalu mengeluh akan kesibukan gw yang bahkan di hari libur pun selalu lembur, nyaris gak ada waktu buat dia. Sementara senengnya adalah, kala liputan bisa bawa dia sekalian pacaran.

Nah, salah satunya adalah yang gw lakukan beberapa waktu lalu. Gw dapet undangan ke KidZania untuk meliput peluncurkan Honda Safety Driving School. Diundangan boleh bawa keluarga terdiri 4 orang dan untuk anak-anak maksimal usianya adalah 12 tahun. gw pun mikir bisa manfaatin ini buat ajak cewek gw sama keponakannya, Dika dan Karin. Ide tersebut pun disambut positif. Alhasil, Gw dan Mega pun menjadi orang tua sehari. Ini  100% simulasi menjadi orang tua.

Mmmh, oke, gw mungkin harus ceritakan tentang KidZania terlebih dahulu. KidZania adalah sebuah tempat bermain untuk anak-anak yang berusia maksimal 12 tahun. disini mereka bermain dengan profesi layaknya orang dewasa. Dan bahkan untuk beberapa permainan, mereka itu digaji. Tentunya dengan mata uang KidZania.

Disini uniknya adalah, orang tua gak boleh ngantriin buat anak-anaknya. Si anak harus antri sendiri dan pas main gak boleh ditemenin sama orang tuanya. Sebaliknya, ada lounge untuk orang tua yang anak-anak malah gak boleh masuk. Nah Alhamdulillahnya, gw sama Mega sempat main di satu wahana tentang desain. Lumayan 1 wahana, daripada bengong aja? Hehe. Kok bisa? Well, katanya sih itu lagi hari khusus, jadi boleh.



Nah, profesi pertama yang mereka mainkan adalah pemadam kebakaran. Disini mereka diajarkan bagaimana mulai dari latihan, brifing hingga memadamkan kebakaran (bohongan kebakarannya. Tanpa api). Abis itu mereka ngambil SIM di Honda Safety Driving School, Balapan di bom-bom car masa kini, jadi pekerja di pabrik sepatu dan yang paling menegangkan adalah panjat tebing.



Iya, panjat tebing. Dari semua wahana, mungkin ini adalah yang paling ekstrim dari yang ada. Dika bahkan semat gelantungan karena kakinya gak nginjek dengan benar. Sementara Karin, entah kenapa, dia jauh lebih cepat walau dia yang perempuan. Apa mungkin karena Karin emang lebih tua kali yah? Well, sementara mereka panjat tebing, gw dan Mega Cuma bisa treak-treak dibawah

“AWAS ITU NANTI JATOH!”



Selain itu yang menyebalkan adalah, kami juga sempat menjadi orang tua yang kehilangan anaknya. Jadi mereka ceritanya kerja di Dunlop sebagai montir. Kita sholat. Pas balik, mereka belum kelar. Akhirnya kami coba putusin buat keliling sebentar. Pas balik MEREKA MENGHILANG #JengJengJeng

Kami pun keliling dan akhirnya kita memutuskan untuk pulang. Eh, salah. Untuk berpencar, Mega nunggung di Dunlop dan gw keliling. Gw keliling 1 puteran dan gak ketemu. Yang ada Mega malah ilang juga. Pas mau keliling lagi, ternyata Mega sudah menemukan mereka dengan selamat. Dan, sialnya, Mega juga udah telpon gw namun gak gw angkat. Hehee

Pas menjelang malam, gw dan Mega udah capek dan laper. Kita nanya dengan baik layaknya orang tua yang mengerti kelaparan sang anak

“Dika, Karin, laper gak?” Tanya Mega
“ENGGAK” jawab mereka

Gw ma Mega shock. Anjrit… ni anak 2 pada kuat amat yak? Abis minum enervon-C 3 bungkus kali ya? Udah laper kagak, capek juga kagak. Alhasil kita keliling lagi. Sayang, permainan yang mereka inginkan ngantrinya puaaaaanjang bener. Jadi ya kita bujuk aja pulang. Hehee



Well, pada dasarnya jaga anak itu capek tapi gw gak mau munafik, gw seneng. Bayangin aja, dengan anak orang aja gw seneng, gimana dengan anak sendiri ya nantinya? Mungkin lebih seru. Oh ya, kalau lo mau ajak anak lo atau sodara lo ksini buat main, percaya deh, biarkan mereka bermain sepuasnya, toh udah bayar.


Jangan mikir “ah Cuma kerja jadi kasir” atau “ah Cuma kerja jadi jualan Koran” yang gw sararanin adalah, ketika anak-anak lo mau melakukannya, biarkan mereka mencobanya, apapun itu profesinya. Jangan ngatur anak-anak ketika mereka ada didunianya, karena yang harus diatur sebenarnya adalah orang tuanya. Tapi bukan berarti lo kehilangan peran sebagai orang tua, karena orang tua tetap harus mengawasi anak-anak tho? cuma biarkan mereka, menjadi diri mereka sendiri

Kamis, 16 Mei 2013

Liburan Ke Kawah Putih

Long weekend ya kemaren? Well me too. Khusus untuk long week end kemaren, gw bela-belain untuk minta libur di hari Sabtu Minggu dan cuti di hari seninnya. Padahal, pas hari Sabtu ada peluncuran mobil yang sesungguhnya sangat penting untuk ngejar kuota yang semakin terpuruk ini. Namun semua fine lah dengan liburan gw.

Liburan yang pengen gw certain bukanlah di hari sabut atau minggunya. Tapi malah di hari Seninnya. Lho kenapa kok di hari senin? Soalnya gw cabut ke Kawah Putih sama cewek gw, Mega. Dan ini, sumpah layak banget diceritain.

Selama perjalanan, jalannya lancar Jooon… soalnya mungkin emang udah hari kerja yah? Jalannya nanjak mana-mana, tapi Alhamdulillah, kita berhasil melaluinya dengan selamat sentosa pada pukul 10an kalau gak salah. Cengoknya adalah pas mau masuk, biaya masuk masuknya Rp.150.000 sediri. Sementara buat orangnya Cuma Rp. 25.000. kalau mau naik angkot juga bisa sih, bayar lagi Rp. 15.000 per orang. Tapi kami lebih milih pake mobil nanggung soale. 



Perjalanan dari loket masuk sampe kawah putihnya melalui jalan cukup berliku dengan tanjakan yang curam.ada beberapa rambu yang menyarankan menggunakan gigi 1, tapi gak selamanya berlaku. Kadang gw pake gigi 2. Oke, ini salah. Ini blog bukan test drive. Stop it. Yang jelas jalannya mulus dengan pemandangan yang cukup wow menurut gw. 



Sampe parkiran atas, kita langsung pake jaket dan masker. Dari sana masih harus naik sedikit ke tempat saung apaaaa gitu. Abis itu baru deh turun ke kawah. Pas pertama kali lihat kawah, mega berucap “Subhanallah” sedang gw “anjing keren banget”. Sama sama mengagumi, tapi beda caranya. Yang satu alim banget, yang satu bangsat banget. 


Disana kita gak boleh terlalu lama. Cuma diperbolehkan 15 meint. Soalnya dikhawatirkan racun dari kawahnya bakal bikin mual dan sebagainya. Tapi karena kita udah bela2in jauh jauh dari Jakarta dan mengambil cuti yang sudah 2 tahun belum diambil, maka cuek aja. Wkwkwk. Kira2 kita kuat selama 30 menitan, setelah itu kita ke mobil lagi. Ambil napas sekitar 15 menit dan kembali ke kawah. 





Perjuangan sih sebenarnya disana, tapi sumpah pemandangannya emang bagus banget. Oh iya, untuk disana, kita pake tripod. Niat yee? Disana mah pada foto2 ama rombongan. Lha inikan Cuma berdua. Hehe.
Pas pulang, Mega minta bakso. Sayang, jalannya macet. Jadi kita makan di rest area 97. Makanannya? bakso sih, tapi standardlah. Masih lebih enak sayur asem pake ayam di Lembang. Hehehe..




Nah ini Liburan gw. liburan lo gimana?

Senin, 11 Februari 2013

Kisah Panglima Yang Menjadi Pertapa

Dahulu kala, hiduplah seorang anak bernama Handoko. Ayahnya adalah seorang panglima perang dari kerajaan Balaraja. Hidupnya penuh kemewahan dan kekayaan. Namun, hidupnya berubah ketika kerajaan Tanahmerah menyerang kerajaan Balaraja. Ayahnya, yang merupakan panglima kerajaan, tewas dibunuh oleh Panglima Tanahmerah yang bernama Wanamerta.



Hidupnya makin sulit saat Raja Balaraja mengakui keunggulan Tanahmerah. Seluruh hartanya dirampas dan Ibunya sakit-sakitan. Ibunya yang sakitnya semakin parah akhirnya menghembuskan napas terakhirnya didepan Handoko. Handoko yang sedih bukan kepalang akhirnya berjanji untuk membalaskan dendam orang tuanya “Aku bersumpah demi bumi dan langit, aku akan membunuh Wanamerta dan mengembalikan kehormatan keluarga kita” janjinya.

Ia pun pergi mengembara tanpa arah. Ia hanya mengikuti kakinya melangkah. Hingga di suatu hari, ia menginjakkan kaki di kerajaan Cadas Watu. Kerajaan kecil yang mengandalkan hasil laut guna menopang hidup.

Disana ia mulai belajar untuk menjadi tentara kerajaan. Kemampuannya berkembang pesat. Hanya sebentar saja, ia sudah sangat menonjol diantara prajurit-prajurit yang lain. Ternyata, prajurit-prajurit disana sedang dipersiapkan untuk menyerang kerajaan Tanahmerah.

Suatu hari, akhirnya Cadas Watu resmi menyerang Tanahmerah. Handoko yang kemampuannya menonjol pun diutus menjadi kepala regu yang memimpin 1000 orang prajurit di garis terdepan. Sebagai garis terdepan, tentunya sangat sulit menembus pertahanan Tanahmerah. Namun dengan kemampuannya, ia berhasil cukup memberikan pukulan kepada tentara kerajaan Tanahmerah.



Kesuksesannya pun membawa ia dipercaya untuk memimpin perang dikemudian hari. Hingga suatu hari, terjadilah perang besar-besaran antara Cadas Watu dengan Tanah Merah. Handoko pun melihat Wanamerta berada ditengah-tengah pertempuran.

Dengan sigap, Handoko pun menyerang Wanamerta. Handoko yang menggunakan tombak langsung menyerang Wanamerta dengan sigap. Wanamerta yang melihat pergerakan Handoko pun terkejut. Namun ia adalah Panglima perang kerajaan yang ilmunya tidak sempit. Ia hanya perlu mengibaskan pedangnya untuk menghindari serangan tombak dari Handoko.

“Jadi kau adalah Handoko yang selama ini diperbincangkan? Kepala Regu yang berhasil merusak pertahanan Tanahmerah?”

“Iya, itu adalah aku. Dan kini sudah saatnya aku untuk membalaskan dendamku” tegas Handoko. Sejurus kemudian, ia pun langsung mengincar leher Wanemerta. Wanamerta pun kembali menggagalkan serangannya. Sesaat tombak Handoko tertebas pedang, saat itu juga Wanamerta memberi pukulan pada ulu hati Handoko. Handoko yang tidak menduga seragan tersebut hanya mampu menangkis serangannya dengan tangan. Meski begitu, Handoko pun terpukul mundur beberapa langkah surut.



Tak mau kehilangan kesempatan, Wanamerta langsung menyerang Handoko. Pedangnya yang tajam langsung menusuk menuju arah dada kiri Handoko. Namun Handoko kini telah lebih siap akan serangan Wanamerta. Baginya, tusukan pedang tersebut sangat mudah terbaca. Handoko memutarkan tombaknya dan berhasil menggagalkan serangan Wanamerta. Sesaat kuda-kuda dari Wanamerta terbuka. Kesempatan itu pun tidak disia-siakan Handoko. Tombaknya langsung ia tusukkan ke pinggang Wanamerta. Sesaat, Wanamerta pun tewas.

Tewasnya Wanamerta langsung terdengar keseluruh penjuru peperangan. Semangat bertarung para prajurit Tanahmerah pun langsung pudar. Tidak lama, Tamanmerah pun mengakui kekakahannya.

Handoko pun akhirnya dikenal sebagai pahlawan Cadas Watu. Ia pun diberikan pangkat tertinggi sebagai Panglima kerajaan. Keberhasilan tersebut, ia rasakan sebagai bukti kembalinya kehormatan kedua orang tuanya yang telah direbut.

***

Suatu hari, Handoko berjalan-jalan sendiri kedaerah-daerah, untuk mengetahui kondisi kerajaan Cadas Watu yang sudah menjadi besar. ia tiba ke desa kumuh yang beberapa diantaranya adalah bekas prajurit Tanahmerah. Disana ia meminta air untuk minum dan kemudian berkeliling. Di satu rumah ia melihat anak kecil yang duduk menemani Ibunya yang tengah terbaring sakit.

“Ibu, aku berjanji demi Dewa dilangit. Aku akan membunuh Panglima Handoko dan mengembalikan kehormatan keluarga kita!” teriaknya.

Sesaat, Handoko pun tersentak. Ia seperti melihat dirinya semasa masih kecil. Ia pun melepas baju kebesarannya dan mendatangi anak dan ibu tersebut.

“Ada apa dengan Ibumu nak” Tanya Handoko

“Ibuku sakit! Sejak ayahku tewas dibunuh Handoko, aku jadi jatuh miskin dan Ibuku jadi seperi ini!” teriaknya

“Memangnya siapa ayahmu?”

“Wanamerta. Panglima dari Tanahmerah” ucapnya getir.

Handoko pun terkejut. Sesaat ia pun menitikkan air mata. Ia pun akhirnya memutuskan untuk pulang. Dirumah, ia merenung. Segala kekayaan yang ia dapatkan adalah karena ia berhasil mengalahkan Wanamerta dan membalaskan dendam. Namun ia kini sadar bahwa membalas dendam tidaklah menyelesaikan masalah, namun justru membakar dendam –dendam yang lain.

Ia pun akhirnya memutuskan untuk menjadi pertapa. Hartanya disumbangkan ke seluruh keluraga yang ditinggal meninggal oleh para prajurit yang tewas dalam peperangan. Sejak itu, ia pun tidak pernah muncul dan tidak ada kabarnya lagi

Terinspirasi dari: Dongeng di Bobo tahun 90an, novel Nagasastra dan Sabuk Inten.
sumber gambar : wartariau.com, temperer.wordpress.com, blogbukuhelvry.blogspot.com

Kamis, 17 Januari 2013

Banjir Jakarta - Banjirnya Adil Dan Merata


Di kala orang-orang mengatakan kalau hukum di Indonesia itu tidak adil, tidak demikian dengan banjir. Banjir di Jakrta, menurut pantauan aku, cukup merata. Well, setidaknya ini berdasarkan pandangan mata aku aja yah.

Hari ini aku berangkat ke kantor agak lebih pagi. Kondisi jalan rada macet dan cuaca hujan lebat. Dijalan dari Jatiwaringin menuju Rawamangun lumayan banyak genangannya. Aku udah berdoa aja supaya motornya gak mogok. Sampe kantor, ternyata masih pada belum datang. Alhamdulillah. Hehe.

Tapi, aku di kantor gak lama, soalnya ada liputan di Senayan. Karena hujannya makin lebat, akhirnya aku memutuskan buat pake jas hujan rangkap 2. Hasilnya, Alhamdulillah gak setembus pas dari rumah ke Rawamangun (dari rumah ke kantor tembus jas hujannya). Tapi pas sampe Arion, ternyata banjirnya lumayan dalem! Sepinggang orang dewasa Jon! Aku pun langsung puter balik dan mikir, apa cancel aja ya liputannya. Tapi karena takut dipecat, ya ladenin saja. Banjir pun akhirnya aku terabas.








Pas sampe Pramuka, banjir makin parah. Jalur lambat udah matek. Demikian juga perempatan matraman. Underpassnya udah ditutup. Pas sampe di pintu air Manggarai, jalan udah pada ditutup. Terowongannya udah kemasukan air lumayan dalem. Jadi kudu lewat jalan lain. Nah, di Pintu Air Manggarai ini, aku sempat berhenti buat liputan sebentar. Tapi ternyata kameranya kemasukan air dan gak bisa di pake. Huks-huks.







Perjalanan ke Senayan kembali dilanjutkan. Tapi masuk jalan Sultan Agung, jalan kembali pada ditutp. Tapi aku nekat trabas dan Alhamdulillah berhasil berjalan dengan baik. Di jalan raya pejompongan, sempat stak lagi. Banjirnya kali ini lumayan tinggi. Mesin motor kena lah pokoknya, namun nekat lagi. Pas liat bensin motor udah dibawah garis, aku agak panic, namun Alhamdulillah ada pom bensin yang buka. Bisa gawat kalau bensin abis di tengah banjir.



Sampe lokasi liputan, sekitar pukul 10. Dengan kondisi kamera gak bisa dipake, leptop basah dan baju lumayan lepek. Alham dulillah temen aku mau pinjemin kameranya dan bisa liputan seperti biasa. Oh ya, pas pulangnya Alhamdulillah lebih labcar. Cuma banjir di pejompongannya aja. Namun sisanya jalannya lancar jaya! Yeay!
Ya udah, itu aja dulu. Semoga gak banjir lagi. amin 

Rabu, 16 Januari 2013

Akhirnya Linci Bertemu Teman

Di sebuah hutan yang lebat, hidup sebuah keluarga kelinci yang berbahagia. hidup mereka tentram tanpa ada binatang buas yang mengintai. keluarga tersebut memiliki anak semata wayang bernama Linci. Linci hobinya berlari. setiap hari kegiatannya hari berlari di kebun miliknya. namun ia sama sekali tidak pernah mengajak teman-temannya untuk berlari bersama. alasannya sederhana, agar ia lebih bebas. ia merasa bahwa dengan berlari sendiri, ia tidak perlu memikirkan teman-temannya yang berlari terlalu pelan dan ia juga tidak perlu merasa malu bila ia berlari terlalu pelan dibandingkan teman temannya.



namun, Ibunya tidak suka melihat Linci hanya bermain sendiri. Ibunya merasa sudah saatnya untuk Linci belajar memiliki teman. ia pun memutuskan untuk membujuk Linci agar merubah sikap acuhnya

"Linci, tidak kah kamu merasa kesepian bila hanya bermain sendiri?" tanya Ibu Linci
"Tidak Bu" jawab Linci.
"Bukankah lebih menyenangkan kalau bermain bersama teman-teman?"
"hmm, tidak bu. aku kurang bisa mengerti teman-teman. kalau mereka terlalu pelan berlari, aku malas menunggu mereka. namun bila mereka terlalu cepat, aku takut diperolok." ungkapnya.

Ibunya pun hanya bisa menghela napas panjang mendengar jawaban Linci. Meski ia senang melihat Linci berbahagia dengan hidupnya saat ini, namun ia yakin kebahagiaan Linci dapat lebih berkali-kali lipat bila ia bersama dengan teman temannya. maka suatu hari ia pun memutuskan untuk melarang Linci bermain di kebunnya.

"Linci, jangan main di kebun. coba kamu keluar dan bermainlah bersama dengan teman temanmu" ungkap Ibu Linci. larangan Ibunya ini sontak mengagetkan Linci yang biasa bermain sendiri.
"Kenapa tidak boleh bermain dikebun?" tanya Linci pada Ibunya
"Bukan tidak boleh Linci, namun sebentar lagi kebun kita akan panen. bila kamu bermain dikebun, takutnya kebun akan rusak. coba kamu bermain di dekat sungai" ungkap Ibunya.

mendengar itu pun, Linci merasa sedih. namun ia tetap mematuhi perintah Ibunya untuk bermain disungai. di sungai ia pun berlarian kesana kemari. selain berlarian, ia pun juga bermain air.

"wah, sepertinya kamu seru sekali main disitu. boleh ikut?" tanya anak gajah yang tiba tiba sudah memperhatikan Linci sejak lama.
"Kamu siapa? aku tidak pernah melihatmu" tanya Linci.
"Namaku Bela. aku Gajah dari utara. boleh aku bermain bersama kamu?" jawab gajah tersebut
boleh saja, namun jangan ganggu aku" jawab Linci
"Aku tidak akan menggangumu, aku hanya ingin ikut bermain air bersama kamu" tambah Bela.



Linci pun mulai bermain dengan Bela. cukup seru permainan mereka. Bela menembakkan air dari belalainya kearah Linci. namun Linci selalu berhasil mengelak dari semprotan air bela. saking serunya permainan mereka, mereka pun jadi agak kurang berhati-hati. ada kulit pisang sisa makanan Orang Utan disana. Linci yang tidak melihatnya pun menginjaknya, terpeleset dan jatuh ke sungai.

"Tolong-tolong! aku tidak bisa berenang" teriak Linci setengah tenggelam.
"Tunggu Linci, aku akan menolongmu" teriak Bela menenangkan. Bela pun menjulurkan belalainya guna meraih Linci yang mulai tenggelam. namun belalainya kurang panjang. Bela pun mencari akal. tiba tiba di matanya menangkap sebuah sulur panjang yang dirasanya cukup kuat.
"Tangkap ini Linci!" teriak Bela sambil melempar sulur tersebut.

Linci pun menangkap sulur tersebut dan kemudian langsung ditarik Bela. bela adalah anak Gajah yang tentunya tenaganya tidak sebesar Ibunya. Ia harus susah payah menarik sulur tersebut. usahanya tidak sia-sia, Linci berhasil diselamatkan ke sisi sungai.

"Terima Kasih Bela, kamu telah menyelamatkanku" ucap Linci
"Iya sama-sama" jawab Bela

setelah kejadian tersebut, Linci sadar bahwa jika ia bermain sendiri, pastinya dirinya sudah mati. ia sadar bahwa memiliki teman sangatlah penting. baik saat suka maupun duka, teman akan selalu menemani dan saling menghargai.